post image
KOMENTAR

Dalam upaya mendukung program #DiIndonesiaAja dan memperkuat konektivitas antar destinasi super prioritas di Indonesia, Batik Air mengumumkan pembukaan rute baru yang menghubungkan Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan (UPG) dengan Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara (MDC), mulai 14 Juni 2024.
 
“Sulawesi Utara, dengan keindahan alam dan kekayaan budayanya, terus menarik perhatian dunia. Manado dan sekitarnya, sebagai pintu gerbang utama, terus berkembang menjadi pusat bisnis serta wisata yang menarik wisatawan domestik dan internasional,” ujar Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro.
 
Memperlancar Konektivitas #DiIndonesiaAja

Danang Mandala Prihantoro menambhakan, memahami pentingnya aksesibilitas dalam mendorong pariwisata dan perekonomian lokal, para pelancong dapat menikmati kemudahan perjalanan langsung dari Makassar ke Manado, dengan opsi terhubung dari berbagai kota lain di Indonesia melalui Makassar.

“Rute baru menawarkan kemudahan akses dan membuka peluang lebih luas untuk eksplorasi kekayaan Indonesia bagian tengah. Pilihan baru rute langsung yang memudahkan perjalanan antara dua kota besar di Sulawesi,” katanya dalam keterangan kepada redaksi Zona Terbang.

Jadwal Penerbangan
Rute: Makassar (UPG) – Manado (MDC)
Nomor Terbang: ID-6762
Jadwal Berangkat: 10.30 WITA
Jadwal Tiba: 12.15 WITA

Rute: Manado (MDC) – Makassar (UPG)
Nomor Terbang: ID-6763
Jadwal Berangkat: 13.00 WITA
Jadwal Tiba: 14.40 WITA

Promosi dan Diskon Khusus

Dapatkan penawaran setiap pembelian tiket lewat BookCabin, aplikasi yang juga mempermudah dalam memesan akomodasi dan melakukan check-in secara online, memberikan kemudahan dan efisiensi maksimal. Lebih dari itu, berbagai hadiah menunggu untuk dibawa pulang yaitu 15 Samsung Galaxy S23, 25 iPad 10.9” generasi ke-10, 25 Garmin Vivoactive 5. Kesempatan memenangkan hadiah ini terbuka melalui program undian yang berlangsung setiap bulan, dimulai 1 Februari 2024 – 31 Juli 2024.
 
Cara mudah menikmati berbagai manfaat tersebut, cukup menginstal aplikasi BookCabin dan mendaftarkan diri sebagai anggota. Setiap transaksi tiket penerbangan dengan nilai minimal Rp 100.000 akan mendapatkan satu tiket undian. Berkesempatan mendapatkan nomor undian tambahan dengan melakukan check-in online melalui aplikasi BookCabin. Informasi mengenai pemenang akan diumumkan langsung melalui aplikasi serta melalui akun Instagram dan Facebook resmi BookCabin.


Japan Airlines tanda tangani kontrak A350 Virtual Procedure Trainer

Sebelumnya

ICAO: Keamanan Penerbangan Indonesia Di Atas Rata-rata Dunia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel AviaNews