post image
Turkish Airlines kembali lanjutkan penerbangan ke Indonesia dua kali dalam sepekan/Net
KOMENTAR

Maskapai pembawa bendera Turki, Turkish Airlines, akan kembali melanjutkan penerbangan ke Indonesia, setelah lebih dari tiga bulan ditangguhkan karena pandemik Covid-19.

<i>Anadolu Agency</i> melaporkan pada Minggu (5/7), Turkish Airlines hanya akan melakukan dua penerbangan dalam sepekan dengan rute Jakarta-Istanbul pada pukul 10.05 waktu setempat.

Belum diketahui kapan maskapai tersebut akan melanjutkan rute penerbangan untuk Bali.

Menurut otoritas penerbangan Indonesia, setiap penumpang harus terlebih dulu menjalani tes diagnostik Covid-19 paling cepat tiga hari sebelum keberangkatan, atau tes PCR paling cepat tujuh hari sebelum keberangkatan.

Sejak 20 Maret, Turkish Airlines sudah tidak lagi menghiasi langit Indonesia. Kecuali untuk melakukan penerbangan khusus pada 18 Juni, ketika mengevakuasi warga Turki.

Selain Indonesia, maskapai tersebut juga sudah kembali melanjutkan penerbangan ke Italia, Bulgaria, dan Republik Turki Siprus Utara (TRNC).

Saat ini, Turki masih dikecualikan dari daftar negara aman Covid-19 Uni Eropa, sehingga mereka tidak bisa melakukan penerbangan ke blok tersebut, kecuali dalam situasi tertentu.

Di tengah pandemik Covid-19, Turkish Airlines juga diharuskan memenuhi protokol kesehatan seperti menjaga jarak, mengukur suhu, wajib masker, distribusi alat kebersihan, dan sterilisasi udara dengan filter HEPA.


Pungutan Iuran Dana Pariwisata Ditolak

Sebelumnya

STARLUX Pesan A350F dan A330neo Tambahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel AviaNews