post image
Peta penerbangan Sriwijaya Air SJ182 yang hilang kontak/Ist
KOMENTAR

Kabar hilang kontak pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJY182 dengan rute Jakarta-Pontianak dibenarkan oleh pihak Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Jurubicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Adita Irawati membenarkan kabar tersebut.

"Telah terjadi  lost contact pesawat udara Sriwijaya rute Jakarta-Pontianak dengan call sign  SJY 182," kata Adita Irawati saat dikonfirmasi wartawan beberapa saat lalu, Sabtu (9/1).

Adita mengatakan, terakhir hilang kontak pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJY182 dengan rute Jakarta-Pontianak itu sekitar pukul 14.40 WIB.   

"Saat ini tengah dalam investigasi dan tengah dikoordinasikan dengan Basarnas dan KNKT," katanya.

Untuk informasi lebih lanjut, Adita menyatakan akan disampaikan apabila sudah ada perkembangan.

"Kami akan menyampaikan informasi lebih lanjut jika sudah ada perkembangan lain," tukasnya.


STARLUX Pesan A350F dan A330neo Tambahan

Sebelumnya

Airbus dan ST Engineering Sepakat Dirikan Pusat MRO C295 di Singapura

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel AviaNews